Jakarta - Wakil Ketua Umum, Chozin Chumaidy menegaskan, DPP PPP tidak akan mengintervensi apalagi menempatkan calon untuk Ketua DPW Jawa Tengah pada Musyawarah Wilayah (Muswil) di Semarang.
Sesuai dengan prinsip demokrasi yang dianut dan dijunjung tinggi PPP, menurut Chozin, maka siapa yang akan dipilih menjadi Ketua DPW adalah hak sepenuhnya peserta Muswil, yang dalam hal ini kedaulatannya ada di DPC. "Saya melihat banyak kader PPP yang sudah mumpuni untuk diberikan amanah memimpin PPP Jawa Tengah," ujarnya, Selasa (22/2).
DPP, lanjut Chozin, menaruh harapan besar kepada DPW Jateng untuk menjadi lokomotifnya kebangkitan PPP. "Di Jateng lahir pemimpin-pemimpin PPP yang luar biasa, yang telah mengukir sejarah emas PPP baik di masa orde baru, orde reformasi maupun saat ini."
"Dengan kembalinya para kiai dan pimpinan pondok pesantren ke rumah lama partai berlambang Ka'bah. Saya yakin PPP Jawa Tengah bisa memperoleh dukungan umat yang signifikan," ujar Chozin Chumaidy optimistis. (Suara Merdeka, 23 Februari 2011)