PENGUMUMAN: Dibuka pendaftaran bakal calon anggota DPRD Kabupaten Tegal, mulai 1 Januari s/d 28 Februari 2013. Info: Hubungi DPC PPP Kabupaten Tegal, telp.(0283)3275717 | Eko Mahendra Ridho

Follow Us

HEADLINE NEWS

Ketua PPP : Muswil Selesai Dalam Dua Bulan

08 Februari 2011

Bangka Belitung - Ketua DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Emron Pangkapi mengatakan musyawarah wilayah di seluruh propinsi di Indonesia harus diselesaikan dalam dua bulan ke depan sebelum muktamar partai yang diselenggarakan sekitar Juni 2011.

"Muswil PPP di Bangka Belitung ini yang kelima dari 33 provinsi yang harus tuntas dua bulan ke depan," kata Emron Pangkapi sebelum pembukaan Muswil PPP di Bangka Belitung, Selasa siang.

Ia menjelaskan, Muktamar PPP itu direncanakan berlangsung pada Juni 2011 dan tempatnya masih akan ditentukan kemudian, namun beberapa daerah sudah menyanggupi sebagai tuan rumah, antara lain, Jawa Barat, Jakarta Makassar serta Bangka Belitung.

Meski waktu pelaksanaan muktamar semakin dekat, namun belum mencuat nama-nama kandidat ketua umum partai. Kalangan pengurus DPC dan DPW juga belum mengungkapkan mengenai kandidat ketua partai yang akan dipilih dalam muktamar mendatang.

Semula pada Muswil PPP Bangka Belitung akan dibuka Ketua Umum PPP Suryadharma Ali, namun kedatangannya dibatalkan karena harus mengikuti rapat mengenai kasus kekerasan di Pandeglang, Banten. Muswil ini dibuka Wakil Ketua Umum DPP PPP Chozin Chumaidy.

Hadir pula Sekjen DPP PPP Irgan Chairul Magfiz dan tokoh PPP seperti Ali Hardi Kiai Demak dan pimpinan organisasi kepemudaan PPP. (Antara, 8 Februari 2011)
Bagikan:
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright 2008-2013 DPC PPP Kabupaten Tegal | Design by Eko Mahendra Ridho | Powered by Blogger.com.