PENGUMUMAN: Dibuka pendaftaran bakal calon anggota DPRD Kabupaten Tegal, mulai 1 Januari s/d 28 Februari 2013. Info: Hubungi DPC PPP Kabupaten Tegal, telp.(0283)3275717 | Eko Mahendra Ridho

Follow Us

HEADLINE NEWS

Elviana: Perempuan PPP Jangan Gentar Hadapi Pemilu 2014

30 Juli 2012


Jakarta - Wakil Sekjen DPP PPP Hj Elviana berharap kader PPP dari kalangan wanita untuk menetapkan target raihan suara dalam Pemilu 2014 nanti, yang diprediksi bakal berlangsung keras. Sistem pemilihan umum Indonesia yang menjadi kapitalis,  menuntut kader politik memiliki dana besar untuk meraih banyak suara.

"Saya berharap kader PPP tak gentar di Pemilu 2014. PPP akan menerjunkan kader tangguh, termasuk para wanitanya yang tahan banting," ujar Elviana di Jakarta,  Jumat (22/6).

Menurut Elviana, Perubahan sistem politik tersebut selain menjadikan sulit mencari kader militan, tapi di sisi lain, justru akan memperoleh kader mata duitan. Meski demikian Elviana meyakini, kader dengan kondisi ekonomi lemah atau dengan tampilan biasa-biasa saja, juga bisa mendulang suara maksimal. Sebaliknya, banyak calon anggota legislatif pada Pemilu 2004 dan 2009, yang stress karena tak memperoleh kursi di legislatif. Padahal mereka sudah mengeluarkan biaya yang sangat banyak. "Perlu disadari juga bahwa faktor taqdir dan garis kehidupan yang sudah ditetapkan oleh ALLAH SWT, jangan sampai dilupakan," katanya.

Elviana meyakini  meskipun kader atau caleg itu tidak punya banyak duit tapi  bisa mendulang suara tinggi di Pemilu 2014 nanti, karena yang bersangkutan mau bekerja keras. "Tunjukkan kepada masyarakat sejak dari sekarang bahwa kita bisa memberi peran memfasilitasi masyarakat untuk memenuhi harapan-harapannya. Masyarakat Jambi masih banyak yang rasional dan akan memilih wanita-wanita tangguh dan tidak melupakan konstituentnya," ujar anggota DPD RI dari provinsi Jambi & korwil Sumbagsel DPP PPP ini.

Terkait hal tersebut, Elviana berharap kader PPP harus meneladani kiai dan ulama. Pasalnya dengan segala keterbatasannya, pewaris Nabi itu mampu mendirikan pondok pesantren dan kini melahirkan tokoh-tokoh besar."PPP juga ingin rasional untuk mendapatkan suara terbanyak,"katanya.
Bagikan:
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright 2008-2013 DPC PPP Kabupaten Tegal | Design by Eko Mahendra Ridho | Powered by Blogger.com.