PENGUMUMAN: Dibuka pendaftaran bakal calon anggota DPRD Kabupaten Tegal, mulai 1 Januari s/d 28 Februari 2013. Info: Hubungi DPC PPP Kabupaten Tegal, telp.(0283)3275717 | Eko Mahendra Ridho

Follow Us

HEADLINE NEWS

Elviana Bantah Hasil Survei PPP Menurun

03 Juli 2012


Jambi - Kabar yang menyebutkan hasil survei lembaga survey nasional (LSN) terhadap elektabilitas partai berbasis agama Islam mengalami penurunan, termasuk  Partai Persatuan Pembangunan (PPP), dibantah Elviana, Koordinator Wilayah (Korwil) PPP untuk Sumbagsel DPP PPP. Hasil LSN mengungkapkan total pemilih partai berbasis massa Islam hanya 15,7 persen dari seribuan orang responden. Kecenderungan ini menurun dibandingkan ketika pemilu 1999 atau 2004, ketika suara parpol berbasis massa Islam cenderung tinggi.

Menurut Elviana, sejatinya penyebab turunnya elektabilitas partai berbasis agama, sebenarnya itu bukan masalah parpol Islam atau tidak Islam. Tetapi itu masalah partai menengah, yang disebabkan oleh empat hal.

“Salah satunya, telatnya partai menengah memunculkan pemimpin nasional yang berkarakter kuat,” sebutnya.

Dikatakannya, trend menurunnya Parpol berbasis Islam tidak bisa digeneralisir menjadi turunnya tingkat elektabilitas partai berbasis Islam pada Pemilu 2014.

‘’Intinya, kita perlahan tapi pasti, masyarakat pemilih akan kembali ke bentuk awalnya. Kejenuhan terhadap isu-isu korupsi akan membuat masyarakat kembali menentukan pilihannya kepada partai berbasis agama,” katanya.

Kata dia, dari hasil survei terlihat, tokoh-tokoh yang masuk papan atas saat ini adalah tokoh yang sudah eksis sejak awal reformasi tahun 1999.

‘’Sementara, 59 persen masyarakat yang berpendidikan rendah menilai partai, dari karakter figur pemimpinnya,” ujarnya.

Selain itu, masalahnya juga disebabkan posisi minoritas Parpol menengah di parlemen dan tidak kunjung bersatu serta kurang mampu tampil menjadi penggerak manuver politik di tingkat nasional.

“Dampaknya, partai menengah yang relatif terbatas aksesnya kepada sumber keuangan. Secara faktual frekuensi penampilannya di media jauh lebih rendah dibandingkan partai papan atas,” ujarnya.

Yang terakhir, terangnya media semestinya memberikan ruang yang dominan kepada pemikir, pengamat dan akademisi yang berorientasi politik sekuler. (Metro Jambi, 2 Juli 2012)
Bagikan:
Comments
0 Comments

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright 2008-2013 DPC PPP Kabupaten Tegal | Design by Eko Mahendra Ridho | Powered by Blogger.com.