Semarang - Partai Persatuan Pembangunan (PPP) ingin meraih sukses besar dalam Pemilu 2014. Karena itu, partai berlambang Kakbah itu harus menjadi rumah besar umat Islam Indonesia. Ketua Umum DPP PPP Suryadharma Ali mengatakan, sebagai rumah besar, PPP boleh dimasuki siapa saja. Umat Islam dari berbagai golongan diharapkan bersinergi untuk membesarkan PPP.
”Di sini ada Nahdlatul Ulama, ada Muhammadiyah, dan lain-lain. Mari berjuang bersama,” katanya pada Peringatan Hari Lahir Ke-40 PPP di GOR Jatidiri Semarang, Sabtu (5/1).
Acara bertema ”Memperkokoh Rumah Besar Islam Indonesia” tersebut dihadiri sekitar 10 ribu orang yang terdiri atas kader dari 35 kabupaten/kota serta jamaah Majlis Taklim Mar’ah Shalihah. Turut hadir, Ketua Majlis Taklim DPP PPP KH Maemun Zubair, Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saifuddin, serta anggota Fraksi PPP DPR dari dapil Jateng.
Sebelum acara dimulai, ribuan kader mengikuti istigotsah yang dipimpin Ketua Majlis Taklim Mar’ah Shalihah Jateng Hj Azizah Muslih.
Menurut Suryadharma, Islam sebagai agama yang dianut mayoritas warga Indonesia selama ini tercerai berai. Islam hanya besar dari segi jumlah, tapi tidak menampakkan persatuan yang kuat.
”Kebesaran Islam selama ini lebih banyak dimanfaatkan dan didikte pihak lain,” kata Suryadharma yang juga Menteri Agama.
Acara bertema ”Memperkokoh Rumah Besar Islam Indonesia” tersebut dihadiri sekitar 10 ribu orang yang terdiri atas kader dari 35 kabupaten/kota serta jamaah Majlis Taklim Mar’ah Shalihah. Turut hadir, Ketua Majlis Taklim DPP PPP KH Maemun Zubair, Wakil Ketua MPR Lukman Hakim Saifuddin, serta anggota Fraksi PPP DPR dari dapil Jateng.
Sebelum acara dimulai, ribuan kader mengikuti istigotsah yang dipimpin Ketua Majlis Taklim Mar’ah Shalihah Jateng Hj Azizah Muslih.
Menurut Suryadharma, Islam sebagai agama yang dianut mayoritas warga Indonesia selama ini tercerai berai. Islam hanya besar dari segi jumlah, tapi tidak menampakkan persatuan yang kuat.
”Kebesaran Islam selama ini lebih banyak dimanfaatkan dan didikte pihak lain,” kata Suryadharma yang juga Menteri Agama.
Karena itu, dia menyerukan umat Islam dari berbagai golongan untuk bersatu di bawah panji PPP. Dengan bersatu, hubungan harmonis antargolongan bisa tercipta, serta lebih luas membina toleransi antarumat beragama.
Setiap umat Islam, menurut Suryadharma, pasti menyatakan siap bersatu jika ditanyakan hal itu. Namun bukti sesungguhnya bisa dilihat pada Pemilu Legislatif dan Pemilu Presiden 2014.
”Jika suara PPP meningkat pesat, maka perbaikan itu sudah terjadi. Jika di Pilpres 2014 kita menang, maka konsolidasi sudah benar,” tegasnya.
Kenalkan Arief
”Jika suara PPP meningkat pesat, maka perbaikan itu sudah terjadi. Jika di Pilpres 2014 kita menang, maka konsolidasi sudah benar,” tegasnya.
Kenalkan Arief
Kepada ribuan kader, Suryadharma juga memperkenalkan Ketua DPW PPP Jateng Arief Mudatsir Mandan sebagai calon gubernur dari PPP.
”Saya perkenalkan calon gubernur dari PPP. Orangnya ganteng, pintar, dan pengalamannya segudang,” katanya. Arief yang ditunjuk kemudian berdiri dan memberi hormat kepada hadirin yang memberinya aplaus.
Lebih lanjut dikatakannya, tes pertama untuk memperkokoh rumah besar Islam itu adalah ajang Pilgub Jateng 2013 pada 26 Mei mendatang. Setiap kader dimintanya menjadi pejuang pilgub. ”Setuju ya, mau menjadi pejuang untuk menyukseskan PPP di Pilgub Jateng. Kita doakan pencalonan Pak Arief berhasil,” serunya.
Arief Mudatsir dalam pidatonya mengatakan, PPP adalah partai yang paling tua dan konsisten.
Lebih lanjut dikatakannya, tes pertama untuk memperkokoh rumah besar Islam itu adalah ajang Pilgub Jateng 2013 pada 26 Mei mendatang. Setiap kader dimintanya menjadi pejuang pilgub. ”Setuju ya, mau menjadi pejuang untuk menyukseskan PPP di Pilgub Jateng. Kita doakan pencalonan Pak Arief berhasil,” serunya.
Arief Mudatsir dalam pidatonya mengatakan, PPP adalah partai yang paling tua dan konsisten.
”Sejak zaman dulu PPP tidak pernah ganti nama, tidak ada namanya PPP perjuangan,” ucapnya.
Menurut dia, peringatan ulang tahun kali ini bermakna sangat besar. Usia ke-40 bagi manusia adalah masa ketika seseorang kembali bergairah menjalani hidup. ”Ada yang bilang hidup dimulai di usia 40 tahun, Rasululullah mendapat wahyu juga di usia 40. Semoga di usia 40 ini PPP memulai masa-masa kejayaannya.”
Arief mendukung keinginan Suryadharma untuk sukses di 2014. Saat ini PPP memiliki tujuh kursi di DPRD Jateng. Pada Pileg 2014, PPP menargetkan 10-15 kursi.
Arief mendukung keinginan Suryadharma untuk sukses di 2014. Saat ini PPP memiliki tujuh kursi di DPRD Jateng. Pada Pileg 2014, PPP menargetkan 10-15 kursi.
”Dengan kondisi internal PPP saat ini, kami optimistis target 10-15 kursi cukup realistis. Kami bertekad meraihnya,” katanya didampingi Koordinator Panitia Harlah Istajib. (Suara Merdeka, 6 Januari 2013)